Pages

Apa itu Asuransi Jiwa

Rabu, 24 Desember 2014

asuransi jiwa terbaikJika beberapa waktu yang lalu saya menulis tentang Tips Memilih Asuransi Terbaik, maka kali ini saya akan menjelaskan tentang salah satu produk asuransi.
Didalam Asuransi ada bermacam macam jenis, dan salah satunya adalah asuransi jiwa. Apasih asuransi jiwa itu?.

Asuransi jiwa adalah sebuah usaha untuk berjaga-jaga seandainya suatu saat nanti seorang klien mengalami kecelakaan hingga mengakibatkan nyawanya hilang atau sebut saja meninggal dunia. Jika klien asuransi meninggal dunia maka yang akan terjadi pada keluarga yang ditinggalkan adalah kesulitan ekonomi.  Kenapa begitu? Kesulitan ekonomi terjadi karena klien yang meninggal sudah tidak bisa memberikan nafkah lagi. Untuk mengatasi kesulitan ekonomi sepeninggal kepala keluarga, maka Asuransi jiwa hadir untuk memastikan bahwa kesejahteraan keluarga tidak menurun, bahkan pendapatan keluarga pun bisa tetap stabil. Bahkan tidak hanya itu saja asuransi jiwa hadir turut juga melindungi kliennya dari segala bentuk sakit penyakit yang mungkin akan dideritanya di masa yang akan datang, dengan catatan setelah sembilan puluh hari polis asuransinya berlaku.
Asuransi jiwa juga melindungi klien yang menderita sakit parah, misalnya jantung, gagal ginjal, stroke dan berbagai penyakit berbahaya lainnya. tidak hanya itu asuransi juga meng-cover kliennya yang mengalami bermacam macam ecelakaan, misalnya kecelakaan saat berpergian dengan kendaraan umum, kecelakaan pesawat terbang,kereta api dll.  Jika seorang klien asuransi jiwa tidak sampai kehilangan nyawanya, hanya mengalami cacat permanen pada bagian tubuh tertentu sehingga membuat dirinya tidak bisa bekerja lagi, maka pihak asuransi akan memberikan santunan berupa sejumlah uang untuk biaya rumah sakit dan jika ada sisanya dapat digunakan sesuai keinginan dari sang klien itu sendiri. Mungkin sisanya itu dapat membuka usaha agar dapat terus menghasilkan uang bagi keluarganya. Bahkan untuk beberapa anggota tubuh yang vital misalnya tangan, kaki, Namun bila sang klien harus mendapat rawat inap di rumah sakit yang lebih dari dua malam, maka pihak asuransi juga akan mengeluarkan dana untuk biaya inap rumah sakit sebanyak seratus hari selama kurun waktu satu tahun, tentu dengan catatan setelah tida puluh hari polis asuransinya berlaku.

Selain itu premi yang disetorkan oleh klien dapat diambil sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan pihak asuransi. Dengan kata lain asuransi juga hampir sama fungsinya dengan tabungan, bahkan ada juga bunga yang diberikan oleh pihak asuransi sesuai dengan ketentuan bunga bank berlaku saat itu. Pada intinya tujuan asuransi  jiwa adalah untuk meringankan beban keluarga yang ditinggalkan oleh kepala keluarga. Sehingga keluarga yang ditinggalkan tidak akan mengalami kesulitan yang berkepanjangan.

Harap di mengerti , sebaiknya konsep asuransi itu mesti dipelajari dengan jelas, khususnya mengenai asuransi jiwa.  Karena asuransi ini hanya sebuah  perencanaan manusia sebagai perlindungan  hidup saja. Ibarat orang yang seperti orang yang menyimpan uang di bank. Padahal yang enak itu kan pihak bank.Namun jika kelak kita membutuhkan uang, kita tinggal ambil di bank.  Begitu juga dengan asuransi jiwa. Prinsipnya asuransi jiwa itu adalah sebuah upaya untuk meringankan beban seseorang yang mengalami musibah.
Misalnya, apabila ada orang yang mengalami kecelakaan akan mendapatkan penggantian biaya  oleh pihak asuransi. Jadi tidak ada salahnya  kalau punya uang lebih untuk ikut asuransi. Musibah kecelakaan itu bisa menerpa siapa saja dan kapan saja. Baik itu orang yang ikut asuransi maupun tidak. Tetapi kalau kita ikut asuransi jiwa maka rasa takut dan kuatir itu bisa segera ditepis lantaran mendapatkan biaya penggantian dari pihak asuransi. Walaupun begitu bukan berarti akan menjaminkan keselamatan, melainkan dengan adanya asuransi berguna untuk menjaminkan materi pada saat diperlukan.


Demikian pengertian tentang asuransi jiwa. Semoga bermanfaat.

1 komentar

  1. Rebat FBS TERBESAR – Dapatkan pengembalian rebat atau komisi
    hingga 70% dari setiap transaksi yang anda lakukan baik loss maupun
    profit,bergabung sekarang juga dengan kami
    trading forex fbsasian.com
    -----------------
    Kelebihan Broker Forex FBS
    1. FBS MEMBERIKAN BONUS DEPOSIT HINGGA 100% SETIAP DEPOSIT ANDA
    2. FBS MEMBERIKAN BONUS 5 USD HADIAH PEMBUKAAN AKUN
    3. SPREAD FBS 0 UNTUK AKUN ZERO SPREAD
    4. GARANSI KEHILANGAN DANA DEPOSIT HINGGA 100%
    5. DEPOSIT DAN PENARIKAN DANA MELALUI BANL LOKAL
    Indonesia dan banyak lagi yang lainya
    Buka akun anda di fbsasian.com
    -----------------
    Jika membutuhkan bantuan hubungi kami melalui :
    Tlp : 085364558922
    BBM : fbs2009

    BalasHapus